Brasil di pertengahan tahun 1984, setelah hampir 20 tahun negara itu dipimpin oleh diktator militer. Musik rock masih dianggap tabu oleh sebagian orang-orang yang duduk di pemerintahan. Apalagi musik yang dimainkan jenis heavy metal dan punk, sangat-sangat tidak bisa diterima oleh pemerintahan Brasil saat itu. Memainkan musik heavy metal dan punk sudah dianggap tindakan subversif. Dari kawasan kumuh Belo Horizonte, kota terbesar ketiga di Brazil, Max Cavalera(vokal/guitar), Igor Cavalera (drum) , Paulo jr. (bass) dan Jairo t (lead guitar), mencoba mendobrak aturan-aturan primitif itu. Dengan peralatan seadanya mereka memainkan lagu-lagunya Iron Maiden, Metallica, dan Slayer. Kebetulan Max cuma punya tiga album dari Iron Maiden, Metallica, dan Slayer. Itu pun dibelinya saat ia berkunjung ke Sao Paulo.
Selang beberapa waktu kemudian, setelah mencoba mengadaptasi berbagai jenis sound. mereka akhirnya memutuskan untuk memainkan sound death metal. Kebetulan saat itu band-band death metal seperti Possessed dan Death sedang naik daun. “Sepultura”, nama itulah yang akhirnya mereka pakai. Sepultura dalam bahasa portugis artinya “kuburan”.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar